Senin, 17 Maret 2025 | 03:05:14

Hasil Muscab Partai Demokrat se-Kalteng 14 Ketua DPC Terpilih

Gambat Istimewa : Ketua DPD Kalteng  Partai Demokrat H. Nadalsyah, dan Sekretaris DPD Kalteng Junaidi, S.Ag Photo bersama Ketua DPC Partai Demokrat terpilih se-Kalteng  setelah acara Muscab berakhir.


Kotawaringin Timur - Kalteng | Media Nasional Obor Keadilan | Musyawarah Cabang Partai Demokrat se Kalimantan Tengah yang di gelar secara serentak di Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur akhirnya selesai. 14 Ketua DPC Kabupaten/Kota resmi terpilih ada yang melalui aklamasi maupun ditentukan hasil voting.


"Muscab sudah selesai untuk 14 kabupaten/kota, terakhir tadi di Kotim," kata Parimus, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Muscab se Kalteng, usai pelaksanaan kegiatan itu di hotel Aquarius, Sabtu


Ini nama-nama ketua DPC se Kalteng hasil Muscab serentak di Kalteng yang digelar pada Sabtu pagi hingga sore tersebut:

1. Kabupaten Kotawaringin Timur, ketua Parimus

2. Barito Timur,  ketua Depe

3. Barito Utara, ketua Hj Mery Rukaini

4. Palangka Raya, ketua Hj Umi Mastikah

5. Murung Raya, ketua Hardiono

6. Katingan, ketua Muhammad Effendi

7. Seruyan, ketua Arahman

8. Pulang Pisau, ketua Agus Peternady

9. Sukamara, ketua Diansyah

10. Kotawaringin Barat, ketua Bambang Purwanto

11. Lamandau, ketua Agustinus Assah

12. Kapuas, ketua Karya Yetsi

13. Barito Selatan, ketua Idariani

14. Gunung Mas, ketua Bheni Sintho.


Setelah terpilih masing-masing DPC langsung merapatkan barisan membentuk tim formatur untuk membentuk kepengurusan, hasil pembentukan akan diplenokan untuk kemudian dilaksanakan kembali pelantikan secara serentak.

Sementara untuk tempat pelantikan dan pengukuhan Pengurus DPC yang baru madih belum ditentukan dimana tempatnya. [ Tim ]

Berita Terkait

Komentar