
Foto : Istimewa
Denpasar | Bali | Media Nasional Obor Keadilan | Bandara International I Gusti Ngurah Rai Bali kembali di buka mulai Rabu, (29/11/ 2017 ).
Berdasarkan Notice to Airmen (NOTAM) nomor A4298/17 yang diterbitkan Perusahaan Umum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan (Perum LPPNPI) atau dikenal dengan AirNav Indonesia.
Setelah melalui rapat, dipaparkannya data-data dari BMKG, Sigmet, MWO UPG, paper test di kantor Otban, kantor AP1, kantor BMKG, serta record data Airnav.
"Maka diputuskan Notam Closed Bandara I Gusti Ngurah Rai akan dicabut pada pukul 15.00 WITA (Airport Open). "Dengan demikian penerbangan yang melalui bandara International I Gusti Ngurah Rai Bali kembali beroperasi normal,” kata Direktur Operasi AirNav Indonesia, Wisnu Darjono.
Dengan kembali dibukanya Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, maka penerbangan dari dan ke Denpasar Bali sudah dapat dilayani. Meski demikian, pihaknya akan tetap memonitor dengan ketat seluruh perkembangan yang terjadi di Gunung Agung.
Di sampaikan pula, AirNav terus melakukan koordinasi intensif dengan BMKG dan PVMBG serta pengamatan Darwin Volcanic Ash Advisory Center (DVAAC). Selain itu juga dilakukan paper test untuk memantau kondisi di lapangan.
Tugas kami AirNav Indonesia untuk mengawal keselamatan penerbangan di ruang udara Indonesia untuk itu kami mengupayakan pelayanan maksimal melalui kesiapan fasilitas dan SDM terkait pembukaan kembali Bandara I Gusti Ngurah Rai hari ini," imbuhnya.
Penulis : Ketut Nugraha
Editor : Redaktur